gr Suntikan Semangat dari Danrem 032/Wirabraja Prajurit Kodim 0319/Mentawai Siap Jaga Kedaulatan di Kepulauan


Suntikan Semangat dari Danrem 032/Wirabraja Prajurit Kodim 0319/Mentawai Siap Jaga Kedaulatan di Kepulauan

Daftar Isi

Mentawai, Growmedian.online.com - Dalam rangka memberikan semangat dan motivasi kepada prajurit yang bertugas di wilayah terluar, Danrem 032/Wirabraja Brigjen TNI Machfud, S.E., M.Si. melakukan kunjungan kerja ke Kodim 0319/Mentawai, Senin (07/07/2025).


Kehadiran jenderal bintang satu ini disambut hangat oleh seluruh jajaran Kodim 0319/Mentawai yang selama ini dikenal gigih dan berdedikasi dalam menjalankan tugas di daerah kepulauan yang memiliki tantangan geografis tersendiri. 


Dalam arahannya, Brigjen TNI Machfud menekankan pentingnya semangat juang, loyalitas, dan kepedulian sosial prajurit terhadap masyarakat.


"Tugas kalian di Kepulauan Mentawai adalah bentuk nyata pengabdian kepada bangsa. Jangan pernah ragu untuk terus berbuat yang terbaik, walau di tengah keterbatasan," tegas Danrem dalam sambutannya.


Ia juga mengapresiasi dedikasi para Babinsa yang telah berperan aktif membangun kemanunggalan TNI dan rakyat, serta terus hadir dalam setiap kegiatan sosial, keamanan, hingga ketahanan pangan di wilayah binaan masing-masing.


Kunjungan ini menjadi suntikan moral bagi para prajurit, sekaligus memperkuat sinergi TNI dengan pemerintah daerah dalam menjaga stabilitas dan mendukung pembangunan di Kepulauan Mentawai. (Lr)


Posting Komentar