Perkuat Stabilitas Wilayah Babinsa Koramil 01/Sikabaluan Intensifkan Komsos di Desa Binaan

Siberut Utara – Dalam upaya mempererat hubungan dan meningkatkan sinergi antara TNI dan masyarakat, Babinsa Koramil 01/Sikabaluan, Serda Irfan Munthe, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan mitra karib di Desa Muara Sikabaluan, Kecamatan Siberut Utara, pada Sabtu (18/11/2025) pukul 09.00 WIB.

Kegiatan Komsos kali ini dilakukan bersama Pak Asrul Sani, selaku Kepala Desa Mongan Poula, yang juga merupakan salah satu tokoh masyarakat serta mitra karib Babinsa di wilayah tersebut. Melalui pertemuan ini, keduanya membahas berbagai kondisi sosial di desa, termasuk situasi keamanan, kegiatan masyarakat, serta peran aktif warga dalam menjaga keharmonisan lingkungan.


Serda Irfan Munthe menyampaikan bahwa Komsos merupakan bagian dari tugas rutin Babinsa untuk memperkuat kemanunggalan TNI–Rakyat. Dengan hadir langsung di tengah masyarakat, Babinsa dapat mendengarkan aspirasi warga, memahami permasalahan yang ada, serta memberikan solusi maupun pendampingan apabila diperlukan.

“Tujuan utama kegiatan ini adalah menjalin silaturahmi dan membangun komunikasi yang baik dengan masyarakat binaan, khususnya para tokoh dan mitra karib di wilayah,” ujarnya.

Pak Asrul Sani menyambut baik kunjungan tersebut dan berharap sinergi antara perangkat desa dan Babinsa terus terjalin demi terciptanya lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif bagi seluruh warga.

Melalui kegiatan Komsos ini, Babinsa Koramil 01/Sikabaluan kembali menegaskan komitmennya untuk selalu hadir dan bermitra dengan masyarakat dalam menjaga stabilitas keamanan serta memperkuat hubungan emosional antara TNI dan rakyat. (Lr)

Ayo! Baca Juga
Lebih baru Lebih lama

Tag Terpopuler

Iklan


Iklan



نموذج الاتصال