gr Bangun Desa yang Aman dan Damai Babinsa dan Mitra Karib Lakukan Pendekatan Persuasif


Bangun Desa yang Aman dan Damai Babinsa dan Mitra Karib Lakukan Pendekatan Persuasif

Daftar Isi

Mentawai, Growmedian.online.com -  Dalam upaya memperkuat sinergi dan menjaga stabilitas keamanan di wilayah binaan, Babinsa Koramil 04/Sikakap, Sertu Angerago Gea, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama mitra karib di Dusun Bulasat, Desa Bulasat, Kecamatan Pagai Selatan, pada Sabtu (12/07) pukul 09.00 WIB.


Kegiatan komsos kali ini dilakukan bersama Bapak Jutner Taileleu, seorang security desa yang juga dikenal aktif dalam menjaga lingkungan sekitar. Dalam suasana penuh keakraban, keduanya berdiskusi santai namun bermakna mengenai pentingnya membangun komunikasi yang erat antara aparat kewilayahan dan masyarakat, khususnya dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban.


Sertu Angerago Gea menekankan bahwa keberhasilan menjaga kondusivitas wilayah tak lepas dari peran serta masyarakat sebagai garda terdepan. "Silaturahmi yang terjalin bukan sekadar basa-basi, namun menjadi jembatan untuk mendengarkan aspirasi warga dan menciptakan solusi bersama, terutama menyangkut keamanan desa," ujarnya.


Bapak Jutner pun menyambut positif kegiatan ini. Menurutnya, kehadiran Babinsa di tengah masyarakat memberi rasa aman dan menunjukkan perhatian nyata dari TNI terhadap kondisi desa.


Komsos ini juga diharapkan menjadi ruang tukar informasi yang produktif dan berkelanjutan, guna menciptakan lingkungan desa yang aman, tertib, dan harmonis. (Lr)


Posting Komentar