gr Si Jago Merah Lahap Rumah Semi Permanen di Cibalong, Pemilik Hanya Bisa Pasrah


Si Jago Merah Lahap Rumah Semi Permanen di Cibalong, Pemilik Hanya Bisa Pasrah

Table of Contents


Garut, 01 Juni 2025 – Musibah kebakaran kembali terjadi di wilayah selatan Garut. Sebuah rumah semi permanen milik warga bernama Dodon Sutisna (51), warga Dusun Jatisari RT 01 RW 07, Desa Mekarsari, Kecamatan Cibalong, Kabupaten Garut, ludes dilahap si jago merah pada Sabtu (1/6/2025) pukul 12.37 WIB.

Dari keterangan yang dihimpun, kebakaran diduga kuat disebabkan oleh korsleting listrik. Saat kejadian, api dengan cepat membesar dan meludeskan hampir seluruh bangunan rumah milik korban yang sehari-hari bekerja sebagai buruh nelayan tersebut. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun kerugian material ditaksir mencapai Rp60 juta.

Pemilik rumah, Dodon Sutisna, hanya bisa pasrah menyaksikan tempat tinggalnya habis dilalap api. Dalam kondisi lemas, ia berharap ada uluran tangan dari berbagai pihak untuk membantunya membangun kembali tempat tinggalnya.

Warga sekitar bersama Babinsa Desa Mekarsari, BPD Mekarsari, serta unsur Pemdes turut membantu proses pemadaman dan evakuasi. Petugas DAMKAR dan personel dari Danposramil juga turut dikerahkan ke lokasi untuk menangani kejadian tersebut.

“Sumber api diduga berasal dari hubungan arus pendek listrik. Beruntung api tidak merembet ke rumah lainnya, karena cepat ditangani bersama warga,” ujar salah satu petugas di lapangan.

Peristiwa ini menjadi pengingat akan pentingnya kewaspadaan terhadap instalasi listrik rumah tangga, terutama di bangunan semi permanen yang rentan terhadap kebakaran.

Pihak desa dan warga berharap adanya perhatian dan bantuan cepat dari pemerintah daerah maupun instansi sosial lainnya agar korban bisa segera mendapat bantuan untuk membangun kembali tempat tinggalnya.

"Semoga keluarga korban diberikan kekuatan dan kesabaran dalam menghadapi musibah ini. Aamiin," ujar salah satu warga yang ikut membantu proses evakuasi.

(Dea)

Posting Komentar