gr Mahasiswa UBB lestarikan Lingkungan Dengan Penanaman Pohon Mangrove Di Pantai Batu Tunggal


Mahasiswa UBB lestarikan Lingkungan Dengan Penanaman Pohon Mangrove Di Pantai Batu Tunggal

Daftar Isi

Bangka, Growmedia,indo,com-

Mahasiswa Ilmu Kelautan Dan Perikanan Universitas Bangka Belitung Berkolaborasi Bersama Green Leadersip Indonesia  Dan Pepelingasih Kabupaten Bangka Melakukan Penanaman Pohon Mangrove Sebnyak 150 Batang.Berlokasi di Pantai Batu Tunggal, Desa Riding Panjang, Kecamatan Merawang, Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Sabtu 10/5/2025

Tujuan kegiatan ini ialah sebagai wadah ataupun pemantik api semangat untuk teman teman generasi anak muda terutama mahasiswa dan siswa untuk lebih peduli lagi pada lingkungan, terutama daerah pesisir. Selain itu hal ini dimaksudkan untuk mengajak teman teman teman semua untuk lebih mengenal peran dan fungsi mangrove yang memiliki peran krusial pada bumi ini,ujar Ikbal Ketua Pelaksana 

Dalam kegiatan ini mengajarkan mahasiswa dan generasi anak muda dalam kepedulian nya terhadap lingkungan di Bangka Belitung. Karena lahan yang di tanaman pohon mangrove itu bekas lahan  pertambangan timah. Jadi Kepedulian anak muda sekarang harus mencintai lingkungan dan menjaga alam supaya tidak rusak kembali.

Harapan aksi sosial ini merupakan aksi sosial yang diharap menjadi pemantik api  semangat untuk kegiatan yang lebih besar dan berdampak lagi kedepannya. selain itu, Aksi sosial  penanaman mangrove ini bukan sekedar kegiatan penanaman biasa namun didalamnya ada harapan baru untuk bumi kita terus lestari dan kehidupan yang lebih berkelanjutan, ujar Pak Harianto Sebagai Dosen Ilmu Kelautan Dan Perikanan Universitas Bangka Belitung.

Terimkasih Kepada Pihak yang sudah membantu dan mefasilitasi kegiatan Penanaman Pohon Mangrove ini, semoga kegiatan penanaman pohon tidak akan sampai disini saja.Akan Ada lagi program dan berkolaborasi kepada pihak akademisi , pemerintah dan pemuda peduli lingkungan di Bangka Belitung.(Eqi)

Posting Komentar