Pemdes Pilangrejo Gelar Kegiatan Bhakti Sosial Pemberian Bantuan Paket Sembako Ke Masyarakat Di Bulan Ramadhan Ini
Daftar Isi
Madiun.Grow Media.Bulan April merupakan masih momen bernuansa lebaran, dimana bulan Ramadhan merupakan bulan penuh berkah dari Allah SWT untuk melimpahkan rahmat-Nya dan kebaikannya buat umat Muslim.Seperti perkataan yang dikutip dari Al Qur'an bahwa barangsiapa melakukan kebaikan di Bulan yang penuh berkah ini,akan dilipatgandakan pahalanya.Untuk itu momen lebaran harus dimanfaatkan sebaiknya mungkin untuk mengejar urusan akhirat dan untuk sementara meninggalkan urusan duniawi.Di momen bulan yang penuh Rahmat ini, Pemerintahan Desa Pilangrejo, Kecamatan Wungu, Kabupaten Madiun berinisiatif melakukan kegiatan Bhakti Sosial yaitu pemberian santunan terhadap kelompok masyarakat miskin, perempuan dan kaum difabel.Pemberian bantuan santunan ini berupa paket sembako yang sedang dibutuhkan masyarakat di momen lebaran ini.Dengan berbagi berkah , diharapkan dapat meringankan beban perekonomian masyarakat desa yang layak untuk dibantu.Menurut keterangan Kepala Desa Lasikin,S.Sos bahwa kegiatan penyaluran bantuan ini diprioritaskan untuk masyarakat miskin,kaum perempuan dan kaum difabel yang tidak mendapatkan program bantuan sosial lainnya."Untuk penyaluran bantuan berupa santunan paket sembako ini dianggarkan dari Sumber Dana Desa sebesar Rp 15.735.000.Dan masyarakat yang layak untuk dibantu untuk mendapatkan santunan ada 100 orang.Semoga bantuan paket sembako ini bermanfaat untuk meringankan beban perekonomian masyarakat terlebih di momen lebaran ini," ujar Kades Lasikin,S.Sos.
Menurut keterangan bendahara Desa,Ani bahwa kegiatan penyaluran bantuan santunan ini dianggarkan dari Sumber Dana Desa dan penerima bantuannya diprioritaskan untuk masyarakat yang belum ter-cover program bantuan sosial lainnya.Dan dalam pelaksanaan kegiatan santunan ini diserahkan oleh Kepala Desa Lasikin,S.Sos disaksikan perangkat desa,tokoh lembaga, tokoh masyarakat, Babinsa, Bhabinkamtibmas dan masyarakat.Dan pelaksanaan kegiatan ini dilakukan di Balai Desa Pilangrejo."Terimakasih buat bantuannya ,semoga program ini terus berkelanjutan dan bermanfaat bagi masyarakat desa yang belum mendapatkan bantuan," ujar Salamun salah seorang warga.(Harry).
Posting Komentar