Kotamobagu Sentra Produksi Ayam Pedaging Terbesar Di Sulut,

 

BOLMORA, EKONOMO BISNIS – Ayam Broiler atau yang disebut juga ayam ras pedaging adalah jenis ras unggulan hasil persilangan dari bangsa-bangsa ayam yang memiliki daya produktivitas tinggi, terutama dalam memproduksi daging ayam.

Ayam ini merupakan ternak yang paling ekonomis bila dibandingkan dengan ternak lain, kelebihan yang dimiliki adalah kecepatan pertambahan/produksi daging dalam waktu yang relatif cepat dan singkat, atau sekitar 4-5 minggu produksi daging sudah dapat dipasarkan atau dikonsumsi. Keunggulan ayam broiler antara lain, pertumbuhannya yang sangat cepat dengan bobot badan yang tinggi dalam waktu yang relatif pendek, konversi pakan kecil, siap dipotong pada usia muda serta menghasilkan kualitas daging berserat lunak. Perkembangan yang pesat dari ayam ras pedaging ini juga merupakan upaya penanganan untuk mengimbangi kebutuhan masyarakat terhadap daging ayam.

Di Sulawesi Utara (Sulut) sendiri, ternyata Kota Kotamobagu-lah yang merupakan daerah produsen terbesar ayam pedaging, bahkan hasil produksi Kota Kotamobagu bisa mengisi kebutuhan ayam di beberapa kabupaten/kota lainnya di Sulut.

“Produksi ayam kita mencapai 5.000 ekor per-hari,” ungkap Dade Putong,salah satu pengusaha ayam asal Kecamatan Kotamobagu Utara.

Menurutnya, produksi ayam di Kota Kotamobagu tidak hanya dipasarkan di Kota Kotamobagu saja, tapi permintaan dari luar daerah juga turut dilayani.

“Malahan, bila datang waktu seperti perayaan hari raya Idul Fitri maupun Natal, stok yang kita punya tidak dapat melayani permintaan pasar,” terang Dade.

Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian dan Perikanan Kota Kotamobagu Muljadi Surotenojo mengatakan, peternak ayam pedaging di Kota Kotamobagu tersebar di empat kecamatan.

“Di Kota Kotamobagu ada dua jenis peternakan ayam pedaging, yaitu peternak ayam pedaging yang dibiayai perusahaan,dan peternak ayam pedaging mandiri. Peternak ayam pedaging (perusahaan), ada 7 peternak di Kotamobagu Utara, 10 peternak di Kotamobagu Selatan, dan 3 peternak ada di Kotamobagu Timur. Sedangkan untuk peternak ayam pedaging mandiri, masing-masing 3 peternak di Kotamobagu Utara, 3 di Kotamobagu Timur, 3 di Kotamobagu Selatan dan 1 di Kotamobagu Barat, 

0 Komentar